Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

10 Rekomendasi Game Online Terbaik Paling Seru Di Android

10 Rekomendasi Game Online Terbaik paling seru

Tahun ini banyak orang yang sering bermain game online dari pada game offline. Pasalnya game online memberikan kesan seru bagi player nya dan bisa mengenal berbagai pemain lain. Kamu juga bisa mendapatkan teman yang banyak hanya dari bermain game.

Game online sekarang memang sangat populer di kalangan anak muda dan anak-anak. Game online juga bisa kamu mainkan saat waktu kamu bosan dan kamu bisa bermain bersama dengan player lain. Dengan bermain menyusun strategi maupun pertandingan. Berikut Rekomendasi game online terbaik.

1. Pubg Mobile
 
10 Rekomendasi Game Online Terbaik
Pubg Mobile
Pasti kamu sudah tidak asing jika mendengar nama game pubg mobile. Game ini memang sangat populer di android khusus nya di kategori game online. Pubg memiliki genre battle royale, kamu akan di ajak berperang langsung di map yang luas.

Cara bermainnya kamu hanya perlu bertahan sampai zona terakhir dan karakter yang hidup terakhir. Bunuh musuhmu dengan berbagai senjata yang tersebar di map yang luas, terdapat kendaraan untuk mempercepat perjalanan. 

Spesifikasi Lengkap Game Pubg Mobile

- Developer : Tencent Games
- Ukuran : 1,6 GB
- Total Download : 100 Juta+
- Rating : 16+

2.  Mobile Legends 

Mobile legends merupakan game moba yang populer yang menduduki kategori game moba. Cara bermain kamu harus membunuh setiap musuhmu dengan berbagai skill pada hero. Setiap skill akan terbuka saat naik level pada hero yang kamu gunakan.

Terdapat beberapa hero yang bisa kamu miliki dengan membelinya di shop dengan poin dan diamond. Kamu juga bisa  bertanding melawan teman mu di mode custom atau 1 lawan 1. Terdapat Beberapa mode yang bisa kamu coba seperi rank, clasicc, brawl, dan lainnya.

Spesifikasi Lengkap Game Mobile Legends

- Developer : Moonton
- Ukuran : 98 MB
- Total Download : 100 Juta+
- Rating : 7+

3. Garena Free Fire

Free fire merupakan game battle royale yang sama dengan game pubg mobile. Tetapi banyak perbedaan di kedua game ini, free fire memiliki 50 player dalam 1 permainan. Dengan berbagai karakter yang memiliki skill yang berbeda dan memiliki harga yang berbeda.

Terdapat beberapa mode dan tempat di free fire seperti bermuda, purgatory, kalahari. Terdapat mode training yang bisa kamu mainkan untuk melatih skill mu. Kamu juga bisa memainkan mode class squad rank yang baru-baru ini di kelurkan.

Spesifikasi Lengkap Game Garena Free Fire

- Developer : GARENA INTERNAL I PRIVATE LIMITED
- Ukuran : 600 MB
- Total Download : 500 Juta+
- Rating : 12+

4. Call Of Duty Mobile

Call of duty merupakan game fps yang mempunyai mode battle royale. Memang game ini sangat unik, kamu bisa merasakan perang sungguhan di mode deathmatch. Terdapat beberapa skin yang bisa kamu dapatkan melalui shop dan jika kamu naik level game.

Cara bermain dengan menembaki para musuh mu sampai menang. Terdapat mode battle royale dan yang unik nya di mode battle royale kamu bisa mengunakan helikopter. Map yang dimiliki oleh game call of duty juga sangat luas sehingga kamu bisa menjelajahinya.

Spesifikasi Lengkap Game Call Of Duty Mobile

- Developer : Garena Mobile Private
- Ukuran : 1,1 GB
- Total Download : 10 Juta+
- Rating : 16+

5. Little Big Snake
10 Rekomendasi Game Online Terbaik
Little Big Snake
Baru baru ini game little big snake sempat rame dan populer di indonesia. Cara bermain kamu harus memakan apapun yang ada di dalam permainan kecuali ular lain. Kamu juga harus menghindari tabrakan dari berbagai cacing yang ada.

Raih point sebanyak banyaknya dengan cara memakan yang banyak dan menjadi cacing terbesar di game little. Kamu bisa membeli skin cacing dengan berbagai bentuk dengan melakukan pembayaran. Semakin tinggi levelmu maka semakin sulit permaiannya.

Spesifikasi Lengkap Game Little Big Snake

- Developer : LittleBIGsnake
- Ukuran : 67 MB
- Total Download : 5 Juta+
- Rating : 3+

6. Garena Aov

Aov merupakan game moba yang hampir mirip dengan game mobile legends bang bang. Hanya saja game ini terdapat beberapa hero dan map yang berbeda dengan mobile legends. Cara bermain kamu harus terus bunuh musuhmu sampai memenangkan pertandingan. 

Dengan skill yang ada di hero kamu bisa membunuh musuh dan farming dengan cepat. Terdapat 80 hero yang berbeda seperti batman, wonder women, the joker dan lainnya. Terdapat grafis ultra hd yang bisa kamu coba tetapi samakin tinggi grafis mu semakin cepat bateraimu habis.

Spesifikasi Lengkap Game Garena Aov

- Developer : MOBA Games Private Limited
- Ukuran : 436 MB
- Total Download : 10 Juta+
- Rating : 12+

7. Clash Of Clans

Game clash of clans dulu sempat populer di kategori game strategi. Cara bermainnya cukup mudah kamu hanya membangun desa menjadi kota yang besar. Kamu juga bisa membangun klan bersama dengan teman mabar mu atau bergabung di klan player lain. 

Kamu bisa saling memberi bantuan atau penjaga antar klan untuk menjaga benteng dan desa agar tidak hancur saat di serang musuh. Terdapat mode malam yang bisa kamu kunjungi saat siang hari mengunakan kapal.

- Developer : Supercell
- Ukuran : 140 MB
- Total Download : 500 Juta+
- Rating : 7+

8. Lords Mobile

Lords mobile merupakan game perang antar kerajaan ,seperti game perang lainya kamu akan di ajak bertempur  antara kerajaan 1 dengan kerajaan lain. Pertarungan antar hero di mode hero yang bisa kamu mainkan. Seperti game online pada umunya kamu akan di beri tutorial terlebih dahulu.

Setelah kamu menyelesaikan tutorial kamu akan di suruh pergi ke shop untuk membeli item. Game ini di luncurkan atau di terbitkan oleh IGG. Kamu bisa langsung download di play store secara gratis.

- Developer : IGG
- Ukuran : 263 MB
- Total Download : 100 Juta+
- Rating : 7+

9. Clash Royale

Clash royale hampir mirip dengan game clash of clans. Memang kamu juga bisa membuat klan di clash royale, kamu juga bisa mengupgrade klan mu sampai besar. Mantra juga bisa memperkuat pertahananmu saat musuh menyerang mu.

Jatuhkan raja dan ratu dari musuh mu dan menangkan berbagai mahkota yang menarik. Kamu dapat bertempur dengan latar atau tempat yang berbeda sehingga tidak membuat bosan saat kamu mainkan.

- Developer : Supercell
- Ukuran : 103 MB
- Total Download : 100 Juta+
- Rating : 7+

10. 8 Ball Pool
10 Rekomendasi Game Online Terbaik
8 Ball Pool
8 Ball pool merupakan game biliard online yang bisa di mainkan di android secara gratis. Kamu bisa bermain acak atau bermain dengan teman mu dalam satu meja yang sama. Kamu bisa membeli beberapa item mengunakan koin yang kamu dapat dari memenangkan permainan. 

Kamu akan mendapatkan coin harian dari total menit saat kamu main. Fitur chat juga di tambahkan di game 8 ball pool sehingga kamu bisa chat dengan temanmu. Kamu juga bisa melihat skor tinggi di setiap pemain atau skor temanmu.

- Developer : Miniclip
- Ukuran : 56 MB
- Total Download : 500 Juta+
- Rating : 3+